Jumat, 22 Juni 2012

Kunjungan ke KPC


Yogyakarta, e-gamaku.com. Seminggu yang lalu kami dari e-gama (keluarga mahasiswa wilayah III Cirebon UGM) hadir pada acara yang diadakan oleh KPC-DIY . kami datang dengan kendaraan bermotor dan cukup banyak membawa masa. Sesampainya disana kami disambut dengan baik. Pada acara tersebut kami banyak mendapatkan pengalaman , mulai dari teman baru, sharing tentang acara-acara yang akan dilakukan kedepannya, dsb.
Hal yang paling menyenangkan dari acara kumpul tersebut adalah kita bisa mengeksplorkan kembali bahasa kesayangan kita bahasa Cirebon yang khas, dengan begitu kita pun banyak mengeluarkan canda tawa karena saking asiknya berbicara bahasa dewek.
            Dalam perbincangan tersebut kita  tidak hanya ngomong kosong senda gurau belaka, tapi didalamnya kami membahas berbagai hal yang pada akhirnya ada dua hal dibahas lebih dalam pada perbincangan itu. Diantaranya adalah tentang buka puasa bersama yang akan diadakan di Yogyakarta maupun di Cirebon, juga membahas tentang Makrab bersama.
KPC mempunyai ide untuk mengadakan acara buka puasa bersama dan taraweh bareng di jogja pada awal puasa tetapi hal ini sangat disayangkan teman2 egama karena mungkin awal puasa kami sudah tidak di jogja lagi. Dari kami (e-gama) pun mengusulkan untuk mengadakan buka puasa bersamanya di kota udang tercinta. Hal itu ditanggapi dengan baik oleh teman2 yang ada di forum. Selain itu yang kita bahas di forum adalah tentang makrab bareng, cuma mengenai hal ini akan dibicarakan lebih lanjut nanti. Kemarin pun tidak semuanya bisa terbahas tuntas sehingga kami mengusulkan diadakan gathering bareng lagi yg akan dilaksanankan insyallah pada sabtu 7 Juli 2012. Untuk itu kami mengharap semuanya untuk datang yaa pada acara nanti. J

Tidak ada komentar:

Posting Komentar